Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Widget Atas Posting

Program Kerja Patrisius Pati Raya, Calon Kepdes Atulaleng Buyasuri



Patrisius Pati Raya atau akrab disapa Carles telah dinyatakan sebagai salah satu Calon Kepala Desa Atulaleng, Kecamatan Buyasuri, Kabupaten Lembata, NTT. Untuk memikat hati masyarakat, Carles, kepada media ini menyampaikan beberapa program kerja sebagai kompas dalam mengikuti Pilkades kali ini.

Secara garis besar program kerjanya sebagai berikut:

1. Mewujudkan tata kelolah pemerintah yang bersih dan amanah.

2. ‎Mewujudkan desa sadar hukum

3. ‎mewujudkan desa ramah perempuan dan anak

4. ‎mewujudkan desa yang mandiri secara ekonomi. Hal ini akan dicapai melalui beberapa program pendukung yakni

-  Mendirikan fasilitas pelatihan untuk menjahit, memasak, bengkel dan sebagainya untuk anak muda.

-  ‎Mengirim anak muda ke lembaga pelatihan untuk menunjang kreativitas mereka

-  ‎Menjalin kerja sama dengan desa atuwalupang dalam hal penyedian air bersih

-  ‎Menjalin kerja sama dengan berbagai bank dan koperasi untuk penyediaan modal usaha berbunga rendah.

-  ‎Membangun BUMDes yang bergerak di bidang distribusi untuk mempertemukan hasil pertanian masyarakat dengan pabrik, pemerintah desa hadir sebagai media pemangkas panjangnya jalur distribusi barang.

-  ‎Menghemat setiap SILPA anggaran untuk digunakan sebagai beasiswa untuk anak-anak yang punya potensi agar bisa kuliah.

Selain itu, sebagai anak muda yang berakar pada budaya lokal, ia pun memiliki slogan yang relevan yakni: Ako Leu Awu’ dengan membangun berbagai fasilitas umum termasuk lapangan bola. Yang muda bekerja-melayani, yang tua memberi nasehat.

 

 

Post a Comment for "Program Kerja Patrisius Pati Raya, Calon Kepdes Atulaleng Buyasuri"