Warga Lembata yang Sempat Hilang Ditemukan di Waiwerang, Adonara, Flotim
Kaharudin AD Hobamatan (depan) bersama Leu Rupa |
RAKATNTT.COM – Leu Rupa
atau Roki, pria asal Desa Meluwiting, Kecamatan Omesuri, Kabupaten Lembata, NTT,
dikabarkan hilang sejak Senin (28/2/22). Informasi soal kehilangan sosok pria
yang diduga sedang mengalami gangguan jiwa ini tersebar luas di media
sosial-fecebook. Walaupun dua hari tak ada kabar, Rabu (2/3/22), Kaharudin AD
Hobamatan, tiba-tiba mengunggah beberapa foto dan menginformasikan lewat akun
facebooknya bahwa Leu Rupa ditemukan di Waiwerang, Adonara, Flores Timur.
“Informasi mungkin
inikah orang Meluwiting yang hilang,..dia sekarang posisi di Waiwerang, saya
tanya nama Lorens Leu,” tulis warga asal Desa Mahal Omesuri, Lembata yang
berdomisili di Waiwerang, Flotim. Kaharudin AD Hobamatan, ketika dikonfirmasi
membenarkan informasi tersebut. Ia menjelaskan bahwa dirinya berjumpa dengan
Lorens Leu di pelataran pertokoan Waiwerang. Ia kemudian mengantar Lorens Leu
ke pelabuhan Waiwerang untuk kemudian bisa kembali ke Lembata menumpang KM
Lembata.
“Pas di pelataran
pertokoan Waiwerang. Sore ini dengan KM Lembata,” sambungnya. (Admin)